POSYANDU BALITA PEDUSAN
ARGOSARI 15 April 2025 08:52:12 WIB
Argosari - (8/3/2025) Posyandu Sakura yang berlokasi di Pedusan, Argosari, rutin mengadakan kegiatan posyandu balita dan lansia setiap hari Sabtu di minggu kedua setiap bulannya. Kegiatan ini melibatkan empat RT di Pedusan dengan tujuan memantau kesehatan dan tumbuh kembang masyarakat, baik balita maupun lansia.
Dalam posyandu balita, terdapat 42 anak yang mengikuti berbagai pemeriksaan, seperti penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, lingkar lengan, dan lingkar kepala. Selain itu, ibu hamil di Pedusan juga mendapatkan pemantauan kesehatan, dengan jumlah peserta sebanyak empat orang. Melalui pemeriksaan ini, perkembangan balita dan kondisi ibu hamil dapat dipantau secara rutin untuk mencegah masalah kesehatan sejak dini.
Sementara itu, posyandu lansia diikuti oleh 51 peserta yang menjalani berbagai pemeriksaan kesehatan, seperti pengecekan tekanan darah, tes gula darah, serta pengukuran tinggi dan berat badan. Selain itu, lansia juga mendapatkan pemeriksaan khusus terkait hipertensi untuk memastikan kondisi kesehatan mereka tetap terjaga.
Sebagai bagian dari program posyandu, tersedia juga makanan bergizi yang diberikan kepada peserta, dengan menu yang beragam setiap bulannya, mencakup nasi, lauk, sayur, dan buah. Harapannya, program ini dapat mendukung tumbuh kembang anak agar lebih optimal serta menjaga kesehatan masyarakat, baik balita, ibu hamil, maupun lansia di Pedusan.
Formulir Penulisan Komentar
Papan IKLAN
Tautan
Produk Lokal Argosari

soundtrack
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
