SOSIALISASI MOBILE WABAH CORONA VIRUS DISEASE 2019 (COVID-19)#1
ARGOSARI 24 Maret 2020 14:14:56 WIB
Liputan desa- Hari ini Selasa 24 Maret 2020 Pemerintah Desa Argosari melalui Tim Khusus Penanganan COVID-19 melaksanakan sosialisasi mobile dengan berkeliling ke dusun dusun untuk menyampaikan informasi terkait Corona Virus Disease 2019 (COVID-19). Tim ini bergerak didampingi oleh pihak Puskesmas Sedayu 1 dan dibantu oleh BKAD Bantul sudah berkeliling di beberapa dusun dan akan berlanjut hingga 2 hari kedepan.
Pesan pesan mengenai cara pencegahan COVID-19 ini juga disampaikan kepada warga dengan memberikan pamflet serta menempelkan poster-poster di fasilitas umum seperti pos ronda, masjid, musholla, gereja, sekolah dan pasar.
Tim Khusus Penanganan COVID-19 Desa Argosari mengharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini akan menambah kesadaran diri dari para warga untuk lebih menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), lebih terbiasa untuk Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) , mawas diri dengan penyebaran virus corona dan mampu mengenali gejala-gejala jika terinfeksi virus ini. -tiff-
Komentar atas SOSIALISASI MOBILE WABAH CORONA VIRUS DISEASE 2019 (COVID-19)#1
Formulir Penulisan Komentar
Papan IKLAN
Tautan
Produk Lokal Argosari

soundtrack
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
