PENARIKAN MAHASISWA KKN TEMATIK UMBY TH 2020

06 Maret 2020 09:00:04 WIB

Liputan desa- Selasa (25/02/2020) pemerintah Desa Argosari menerima kedatangan dosen pembimbing KKN dari Universitas Mercu Buana Yogyakarta dalam rangka penarikan kembali KKN Tematik UMBY tahun 2020. KKN tematik adalah Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang orientasi program kegiatannya terfokus pada bidang tertentu sesuai dengan permasalahan kemasyarakatan dan arah kebijakan pembangunan yang diselenggarakan pemerintah wilayah tertentu (Kabupaten/Kota). KKN Tematik berbasis Problem Solving untuk memecahkan masalah dengan tema tertentu sehingga kegiatan mahasiswa terfokus untuk mengatasi masalah tertentu dan untuk mencapai target tertentu.

KKN Tematik UMBY ini bekerjasama dengan TIM Peumus BUMDes dalam merumuskan usaha-usaha yang akan diusulkan kepada desa. Mereka bertugas dalam menganalisa potensi, studi kelayakan dan analisa ekonomi dan sosial dari tiap tiap bidang. Bidang usaha BUMDes terbagi menjadi 2 yaitu bidang jasa dan bidang wisata. Bidang jasa meliputi pengadaan kebutuhan pembangunan desa, penyediaan sarana produksi kerajinan sangkar burung dan pengelolaan sampah. Sedangkan bidang wisata desa meliputi wisata alam (area bermain lapangan, tubing, jemparingan), wisata edukasi (sangkar burung, jamur, sanggar tari) dan wisata budaya ( Sendang Sedayu, wayang kulit)   KKN kali ini berjumlah 11 orang dan dibagi menjadi 5 kelompok kerja.

Dalam sambutan, dosen pembimbing KKN UMBY ini menyampaikan ucapan terimakasih kepada pemerintah Desa Argosari yang telah menerima dan membimbing para mahasiswa KKN ini selama satu bulan berada di Desa Argosari. Beliau mengharapkan bahwa kerjasama antara Desa Argosari dan UMBY akan tetap terus terjalin dengan baik. Senada dengan beliau, Bapak Sidiq Purwanto selaku Kaur Perencanaan juga menyampaikan hal yang sama. Desa Argosari tetap terbuka untuk bekerjasama dengan UMBY.

Acara penarikan kembali mahasiswa KKN ini di akhiri dengan pemberian kenang-kenangan dari para mahasiswa kepada Desa Argosari.  -tiff-

Komentar atas PENARIKAN MAHASISWA KKN TEMATIK UMBY TH 2020

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Papan IKLAN

Produk Lokal Argosari

soundtrack

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License