RAKOR PENYUSUNAN RENCANA KEGIATAN DESA SIAGA DI ARGOSARI

ARGOSARI 28 Februari 2018 19:24:58 WIB

info argosari, 28/02/2018. Pemerintah Desa Argosari menyelenggarakan rapat koordinasi dengan Pengurus Desa Siaga bersama Puskesmas Sedayu 1. Bertempat di Aula Balai Desa Argosari yang pada kesempatan tersebut hadir dari Puskesmaa Sedayu 1 beliau dr. Sistia Utami beserta ibu Daryati, Lurah Desa beserta jajaran, Dukuh, PKK atau Kader dan tokoh masyarakat yang menjadi bagian dari Pengurus Desa Siaga. Desa Siaga adalah Desa Siaga adalah Desa yang penduduknya memiliki kesiapan sumber daya dan kemampuan serta kemauan untuk mencegah dan mengatasi masalah-masalah kesehatan, bencana dan kegawatdaruratan kesehatan, secara mandiri. Tujuan di bentuknya desa siaga ialah untuk mewujudkan desa yang masyarakatnya tanggap akan berbagai masalah yang ada di wilayahnya. Dalam sambutannya beliau Bapak Lurah Desa Argosari Drs. Hidayaturachman sekaligus Pelindung atau Penasehat dalam susunan pengurus, bahwa Pengurus Desa Siaga yang sudah terbentuk di tahun 2017 dan sudah mendapat SK Lurah, namun dalam kinerja atau program kerja belum ada atau belum maksimal. 

 

Maka dari itu untuk menindaklanjuti kegiatan tersebut Bapak Widiatmoko selaku Kasi Pelayanan sekaligus Ketua Pengurus Desa Siaga, mengundang dan mengadakan rapat koordinasi untuk menyusun program kerja atau rencana dari masing-masing Pokja Desa Siaga. Namun sebelumnya dari Puskesmas Sedayu dr. Sistia Utami dan ibu Daryati memberikan materi sebagai pengarahan atau pembinaan tentang tupoksi dari Desa Siaga ini. Komponen dari Desa Siaga ada 3 diantaranya : 

1. Pelayanan Kesehatan Dasar

2. Pemberdayaan Masyarakat 

3. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ( PHBS )

 

Setelah paparan materi yang disampaikan cukup banyak, dilanjutkan koordinasi pengurus dari masing-masing Pokja untuk menyusun program dan sasaran yang akan dilaksanakan kedepannya dan dipresentasikan. Tentunya dari banyak program yang sudah tersusun tidak lepas dari anggaran. Kalau kegiatan-kegiatan itu yang belum bisa tercover dari anggaran Desa, maka bisa saja dilakukan kemitraan dengan pihak-pihak yang mau menyumbang atau sebagai donatur untuk kegiatan dalam Desa Siaga ini. 

 

Berikut Susunan Pengurus Desa Siaga Desa Argosari Kecamatn Sedayu Kabupaten Bantul :

 

1.Pelindung : Drs. Hudayaturachman ( Lurah Desa )

2. Ketua : Widiatmoko ( Kasi Pelayanan )

3. Bendahara : Suheni ( Bendahara Desa )

4. Sekretaris : Dhitasari Alvinintya 

 

5.Pokja PHBS : Tini Sofiani , Jumiyati , Drs. Kuwat , Wagimin

 

6.Pokja Posyandu : Sulastri , Karni , Rubiyatun , Darsini , Sriyatmini , Kartilah

 

7. Pokja PSN : Heni Suryani, Sukijo , Sudarno , Ngesti Widodo

 

8.Surveylans : Painah , Sumarjo HS, Yuli Rosita

 

9.Pokja Gizi : Pokja Gizi dan GSI : Arif Fatimah , Elfi Estriyani , Sukiman , Natya Ayu

 

10.Pokja Tagana : Roh Pititur , Sukiranto , Budiyanto, Triyanto

 

(adm.skr - dta)

Komentar atas RAKOR PENYUSUNAN RENCANA KEGIATAN DESA SIAGA DI ARGOSARI

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Papan IKLAN

Produk Lokal Argosari

soundtrack

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License