DARI SANDAL JEPIT SAMPAI BERSERAGAM RAPI DI UPACARA HUT RI

ARGOSARI 18 Agustus 2017 12:32:09 WIB

ARGOSARI — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kemerdekaan RI secara serentak dilaksanakan di seluruh Tanah Air, Kamis (17/08/2017). Tak ketinggalan, warga Dusun Klangon RT 10 Desa Argosari Kecamatan Sedayu juga sangat bersemangat menggelar upacara bendera di jalan RT setempat. Kain merah putih terlihat sudah dibentangkan di seputar lokasi upacara sejak pagi.

Tepat pukul 09:00 upacara dimulai. Jangan berpikir peserta upacara menggunakan seragam rapi ataupun tanda pangkat di pundak, namun warga benar-benar mengenakan pakaian yang mereka miliki dan dikenakan sehari-hari. Ada yang mengenakan busana muslim, batik, baju hem, berkaos dan mengenakan sepatu hingga sandal jepit. Semua berbaris rapi memberi penghormatan kepada Sang Saka Merah Putih yang berkibar dengan gagah di tiang bendera.

Kendati dalam kesederhanaan namun upacara berjalan lancar dengan Irup Kasi Pelayanan Desa argosari, Kamijo, yang terlihat mengenakan busana Jawa dan Komandan Upacara, Suyanto.

Usai upacara dilanjutkan memotong tumpeng dan ingkung sebagai bentuk rasa syukur atas anugerah kemerdekaan di tahun 1945. Juga digelar lomba anak-anak seperti mengupas kulit telur puyuh, melipat sarung dan melipat mukena. Untuk ibu-ibu ada lomba menyanyikan lagu kebangsaan dan membawa kelereng menggunakan sendok. Untuk kaum bapak lomba Klangon Idol. Selanjutnya semua peserta upacara dan tamu undangan melakukan kembul bujana atau makan bersama.

“Upacara ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke-72 RI. Di sini ada nilai kebersamaan, kerukunan yang luar biasa. Nilai-nilai pancasila sangat kental terasa,” kata Arif Budianto MT, Ketua RT 10 di lokasi.

Selain upacara, warga setempat juga berpartisipasi dalam kegiatan bersih lingkungan, pemasangan bendera dan umbul-umbul, swadaya untuk kegiatan lomba dan juga pembangunan pos kamling.

“Sebagian dari mereka tidak tahu hastag Pancasila atau hastag yang lain, karena yang sepuh-sepuh ini tidak mengenal media sosial. Tetapi pengamalan Pancasila sudah mereka lakukan dengan nyata,” katanya.

Sementara itu di Lapangan Cemoro Gading Dusun Sungapan Desa Argodadi upacara peringatan HUT RI berjalan lancar. Bertindak sebagai Irup Camat Sedayu, Drs Fauzan Mu’arifin didampingi Kapolsek Sedayu Kompol Moch Nawawi SPd MSi dan Danramil Kapten (Inf) Kusmin di pangung kehormatan, masing-masing bersama istri.

Bertindak sebagai perwira upacara adalah Iptu Agus Supraja SH, Komadan upacara Serma Juju Suharso, serta Dankompi 1 hingga 4 masing masing Bripka Mudiyanto, Serka Hartono, Sertu Wagimin dan Serda Widayadi.

Secara terpisah Bupati Bantul Drs H Suharsono tampil sebagai Irup di Lapangan Trirenggo. Untuk pembaca teks proklamasi, Hanung Raharjo ST. Pengiring Lagu Indonesia Raya dan lagu-lagu kebangsaan dibawakan oleh orkestra siswa siswi SMK I Kasihan.

Sebelumnya digelar persembahan fragmen perjuangan Panglima Besar Jenderal Sudirman saat memimpin perang melawan penjajah Belanda dalam meraih kemerdekaan Negara Republik Indonesia, yang dibawakan oleh siswa siswi SD, SMP, SMA, anggota TNI, Polri di depan Bupati Bantul dan tamu kehormatan.

Sebagai rangkaian HUT Kemerdekaan RI ke-72 Tahun 2017, sebelum pelaksanaan upacara Bupati Bantul diwakili Asisten Sumber Daya dan Kesejahteraan Rakyat Drs Totok Sudarto M Pd menghadiri pemberian remisi hukuman dari Menteri Hukum dan Ham RI bagi para narapidana (Napi) di Rumah Tahanan Pajangan. Remisi diberikan kepada 32 orang napi dengan pemberian remisi antara 1-2 bulan. Sumber Koran Bernas (adm.sid.skr)

Komentar atas DARI SANDAL JEPIT SAMPAI BERSERAGAM RAPI DI UPACARA HUT RI

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Papan IKLAN

Produk Lokal Argosari

soundtrack

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License